Jumat, 11 Maret 2011

 Partograf adalah alat bantu yang digunakan selama persalinan. Tujuan utama penggunaan partograf adalah untuk
1. Mencatat hasil observasi dan kemajuan persalinan
2. Mendeteksi apakah proses persalinan berjalan secara normal.

Dengan demikian, juga dapat dilakukan deteksi secara dini, setiap kemungkinan terjadinya partus lama. Jika digunakan secara tepat dan konsisten partograf dapat digunakan untuk membantu menolong persalinan untuk mencatat kemajuan persalinan, kondisi ibu dan janin, asuhan yang diberikan selama persalinan dan kelahiran, serta menggunakan informasi yang tercatat, sehingga secara dini mengidentifikasi adanya
penyulit persalinan dan membuat keputusan klinik yang sesuai dan tepat waktu. Pernggunaan partograf secara rutin akan memastikan ibu dan janin telah mendapatkan asuhan persalinan secara aman dan tepat waktu. Selain itu, mencegah terjadinya penyulit yang dapat mengancam keselamatan jiwa mereka.

Partograf harus digunakan untuk
1. Semua ibu dalam fase aktif kala satu persalinan sampai dengan kelahiran bayi
2. Semua tempat pelayanan persalinan
3. Semua penolong persalinan yang memberikan asuhan kepada ibu selama persalinan dan kelahiran.

Sumber
Prawirohardjo, Sarwono. 2008. Ilmu Kebidanan. Jakarta, PT Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo

0 komentar: