Minggu, 28 November 2010

Entah mengapa, hari ini aku merasa sebagai pemenang. 


Merasa menang terhadap ketidakberanian.
Merasa menang atas segala ketidakmungkinan
Merasa menang dengan segala jerih upaya
 dan
Merasa menang karena telah menaklukannya.


tapi aku sadar
kemenangan ini tidaklah absolut
kemenangan ini tidak hanya sekali ini saja
tidak berakhir disini
tidak berhenti disini

Aku akan senantiasa mengejar kemenangan itu
tak kenal letih
tak kenal layu
karena kemenangan sejatiku tidaklah disini

Kemengan sejati ku masih ada di depan
sangat jauh bila ditempuh
sangat lama bila ditunggu


dan tahukah kalian
kemenangan sejatiku akan kudapatkan 
tatkala aku bisa mengucapkan janji sehidup semati
di depan penghulu
di depan orang tuanya
dan disampingnya


Semoga Allah SWT memberikan yang terbaik untuk kita semua
Alhamdulillah ya Robb. 
Thanks to Allah
God of entire world

0 komentar: